Jakarta (ANTARA News) - Sejumlah koridor busway akan dialihkan saat upacara penaikan dan penurunan bendera Merah Putih yang akan diselenggarakan di Istana Merdeka di Jalan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, pada tanggal 17 Agustus 2008 mendatang.
"Koridor busway akan dialihkan pada saat upacara penaikan bendera di pagi hari dan saat upacara penurunan bendera di sore hari," kata Manajer Pengendalian Badan Layanan Umum (BLU) TransJakarta, Rene Nunumete, ketika dihubungi ANTARA di Jakarta, Selasa.
Untuk kelancaran pengalihan tersebut, ujar Rene, maka pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian.
Pengalihan jalur busway itu rencananya akan dilakukan pada sekitar pukul 06.00 hingga 12.00 WIB bersamaan dengan upacara Peringatan detik-detik Proklamasi.
Sedangkan untuk upacara penurunan bendera, pengalihan rencananya akan dilaksanakan mulai sekitar pukul 15.00 hingga 18.00 WIB.
Koridor busway yang dialihkan adalah Koridor I (Blok M - Kota) dan Koridor II (Pulo Gadung - Harmoni), yang rutenya melewati kawasan jalan Medan Merdeka.
Bus transjakarta Koridor I yang melaju dari arah Blok M akan dialihkan ke Jalan Budi Kemuliaan, Abdul Muis, Tanah Abang II, Ketapang, hingga tembus di Harmoni untuk menuju Kota.
Sedangkan bus Transjakarta Koridor I yang datang dari arah Kota akan dialihkan ke Jalan Ir Djuanda, Lapangan Banteng, Pejambon, Tugu Tani, hingga tembus di air mancur Merdeka Barat untuk menuju Blok M.
Sementara itu, bus Transjakarta Koridor II yang melaju dari arah Pulo Gadung akan dialihkan ke Jalan Gunung Sahari, Pasar Baru, Gajah Mada, Sawah Besar, hingga Harmoni.
Sedangkan bus Transjakarta Koridor II yang datang dari arah Harmoni akan dilaihkan ke Jalan Ir Djuanda, Gunung Sahari, Simpang Lima Senen, hingga ke arah Pulo Gadung.
Rene mengemukakan, pengalihan itu hanya dilakukan pada 17 Agustus dan tidak dilakukan pada tanggal 18 Agustus yang juga menjadi hari libur peringatan kemerdekaan Republik Indonesia. (*)
Copyright © ANTARA 2008