Ternate (ANTARA News) - Angin puting beliung melanda sejumlah wilayah di Weda Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara mengakibatkan sedikitnya tujuh rumah warga rusak berat dan ringan serta seorang warga cedera akibat tertimpa kayu rumah.Seorang warga Weda bernama Yoyo ketika dihubungi pertelepon dari Ternate, Sabtu, mengatakan angin puting beliung itu melanda sejumlah wilayah Weda pada hari Jumat (8/8).Warga Weda kini masih khawatir angin puting beliung kembali melanda daerah itu bahkan setiap ada angin bertiup agak kencang warga langsung ke luar rumah karena mengira puting beliung.Yoyo mengaku angin puting beliung sering terjadi sehingga warga mengantisipasi dengan membuat rangka atap rumah dari kayu yang kuat.Selain angin puting beliung, wilayah Weda juga sering dilanda gelombang pasang seperti yang terjadi beberapa bulan lalu yang mengakibatkan puluhan rumah di tepi pantai rusak berat dan ringan. Kabag Infokom Pemkab Halmahera Tengah Hasan Abukasim membenarkan terjadinya angin puting beliung tersebut. Rumah warga yang mengalami kerusakan akibat angin itu terjadi di Dusun II, Desa Weda, begitu pula seorang warga yang cedera adalah warga di dusun itu.(*)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2008