Jakarta (ANTARA News) - Kelompok ikatan alumni SMUN 3, Jakarta Selatan, angkatan tahun 1982, yang bernama "Teladan '82", memberikan sumbangan renovasi gedung perpustakaan, buku-buku, komputer dan perlengkapan lainnya untuk perpustakaan tersebut senilai Rp600 juta.Perpustakaan yang diberi nama Perpustakaan Teladan'82 itu berada di dalam kompleks sekolah SMUN 3, diserahterimakan oleh para alumni yang diwakili Ketua Panitia Agam Subagja kepada Kepala Sekolah SMUN 3, Wieke S, disaksikan Kepala Dinas Pendidikan Menengah dan Tinggi (Dikmenti) DKI H Margani serta Ketua Alumni Teladan'82 SMUN 3 Jakarta, Effendi MS Simbolon, anggota Komisi VII DPR-RI dari PDIP.Perpustakaan tiga lantai tersebut dilengkapi dengan sistem komputerisasi yang memadai serta dilengkapi dengan jaringan hotspot di dalam gedung perpustakaan serta sebuah kantin kecil.Dalam sambutannya, Effendi MS Simbolon menyatakan harapannya agar keberadaan perpustakaan tersebut dapat mendorong SMUN 3 mewujudkan impiannya menjadi sekolah teladan bertaraf internasional. Sementara itu, Ketua Panitia Agam Subagja mengatakan bahwa para alumni SMUN 3 (dulu SMAN 3) angkatan tahun 1982 berjumlah sekitar 880 anggota, hingga saat ini secara teratur selalu mengadakan reuni dan mendiskusikan sumbangsih yang dapat mereka berikan kepada almamater mereka, SMUN 3, yang berdiri sejak 1953.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008