Jakarta (ANTARA) - Rapper muda Dycal Siahaan menarik perhatian penonton Musik Untuk Republik (MUR) setelah pagelaran musik itu sempat terhenti karena listrik yang padam.
Dycal yang naik ke atas pentas pada 18.20 WIB berhasil menarik animo pengunjung, sehingga para penonton langsung bergerak ke depan panggung.
Tidak banyak cakap, Dycal langsung membawakan lagu "Goyang Roti" dilanjut dengan "Apa Lo Liat Liat."
Baca juga: Siti Badriah akui tak dibayar tampil di konser "Musik Untuk Republik"
Baca juga: Ikke Nurjanah sempat khawatir tampil di konser "Musik Untuk Republik"
"Bentar yah, kita joget bareng bareng yah, setuju?," ungkap Dycal ke penonton yang memadati depan panggung di Cibubur, Jakarta, Sabtu.
Sebanyak tiga lagu dibawakan Dycal, dalam lagu terahir yang dibawakan, ia menyanyikan lagu masa kecil "Domikado" yang membuat para penonton ikut bernyanyi bersama.
"Karena ini musik untuk republik, semoga lagu ini bisa mempersatukan kita semua tanpa terpecah belah lagi," tutup Dycal.
Baca juga: Pesan Iis Dahlia kepada masyarakat jelang pelantikan presiden
Baca juga: Kotak tampil mengentak di "Musik Untuk Republik"
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019