Jakarta (ANTARA News) - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) dibuka naik 1,579 poin atau 0,07 persen menjadi 2.188,783, Kamis.
Sementara indeks LQ45 menguat 0,483 poin atau 0,11 persen ke level 452,606. Naiknya indeks ini didorong oleh beberapa saham unggulan seperti Gas Negara yang naik Rp25 menjadi Rp2.500, Medco Energy melangkah Rp50 ke posisi Rp5.100, Indosat menambah Rp150 ke level Rp6.250, Bank BRI terangkat Rp10 ke Rp6.100 dan Astra Agro Lestari menguat Rp200 ke harga Rp19.400.
Analisa Riset PT Paramitra Alfa Sekuritas, dalam ulasan pasarnya mengungkapkan, harga minyak kembali stabil di level 118 dolar AS per barel telah membuat para investor semakin optimis terhadap penurunan biaya produksi yang pada akhirnya dapat menyebabkan kenaikan laba perusahaan.
Hal inilah yang membuat indeks Dow Jones di Bursa Wall Street AS menguat sebesar 0,35 persen atau 40,30 poin menjadi 11.656,07 pada perdagangan kemarin.
Walaupun bursa regional yang pagi ini bergerak "mix" (bervariasi) dapat menjadi sentimen negatif, namun indeks masih dapat menguat tipis, jelas Paramitra.
Pada awal perdagangan ini, pergerakan saham di BEI sedikit didominasi yang naik sebanyak 29 dibanding yang turun 26 dan 44 belum berubah harganya.
Pewarta:
Copyright © ANTARA 2008