Ottawa, (ANTARA News) - Semua empat orang di dalam satu helikopter tewas setelah pesawat tersebut mengalami kecelakaan di provinsi British Columbia, Kanada barat, Rabu, demikian konfirmasi polisi.
"Semua empat penumpang helikopter itu sekarang telah ditemukan dan dikonfirmasi tewas," kata personil keamanan Krista Vrolyk dalam siaran pers di kota pelabuhan Prince Rupert, sekitar 770 kilometer di sebelah utara Vancouver.
Menurut laporan sebelumnya, dua orang tewas dan dua orang lagi selamat dalam kecelakaan tersebut, demikian diwartakan Xinhua.
Tempat kecelakaan, sekitar 150 kilometer di sebelah timur-laut Prince Rupert, hanya dapat dicapai melalui udara dan sungai, kata Vrolyk, dan Bada Keselamatan Angkutan Kanada telah memulai penyelidikan mengenai penyebab kecelakaan itu.
Jurubicara bagi Penjaga Pantai Kanada mengatakan kepada CBC News bahwa helikopter tersebut yang membawa empat orang tercebur ke dalam Sungai Kitsault di dekat Alice Arm, sekitar pukul 07:00 waktu setempat.
Itu adalah kecelakaan udara mematikan kedua di provinsi tersebut dalam waktu kurang dari satu pekan, setelah kecelakaan pesawat di Pulau Vancouver, Minggu, menewaskan lima orang. (*)
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2008