Mataram, (ANTARA News) - Gempa berkekuatan 6,6 Skala Richter (SR) mengguncang Kota Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB), Kamis pagi sekitar pukul 06.41.01 Wita. Prakirawan dari Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) Selaparang Mataram, Catur Minarti, di Mataram, Kamis menjelaskan, pusat gempa sekitar 51 kilometer Timur Laut Kota Sumbawa, pada kedalaman 17 kilometer di bawah dasar laut. Posisi gempa berada pada 8.14 Lintang Selatan (LS) - 117.16 Bujur Timur (BT). Getaran gempa di Kota Sumbawa mencapai III hingga IV Modified Mercalli Intensity (MMI), gempa juga dirasakan di Kota Mataram dan sekitarnya dengan intensitas getaran II hingga III MMI. Menurut Minarti, gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami, karena itu masyarakat tidak perlu khawatir. Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi mengenai jatuhnya korban maupun kerusakan bangunan akibat gempa tersebut.(*)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008