- Untuk Dorong Pertumbuhan di Asia Tenggara - Konvergensi Sekuriti dan Pemenuhan IT Mendorong Pertumbuhan Solusi Generasi Lanjut Singapura, 1 Agustus 2008 (ANTARA) - Eksekutif puncak perusahaan BigFix Inc, sebuah perusahaan terkemuka bidang provider jasa solusi manajemen sekuriti dan sistem perusahaan berkinerja tinggi, menyatakan bahwa keterpaduan yang makin meningkat antara kawasan Asia Tenggara dengan ekonomi global tengah mendorong langkah lompatan besar menuju pemenuhan kebutuhan infrastruktur IT generasi lanjut, solusi manajemen sistem dan sekuriti. Dalam pernyataannya kepada wartawan dan analis industri di Singapura, Amrit Williams, Wakil Presiden dan CEO BigFix menyatakan, "Dengan cara yang sama, Asia Tenggara dengan cepat mengurangi teknologi telepon kabel dan melangkah menuju hubungan tanpa kabel secara langsung, kita semua tengah menyaksikan semua pemerintahan dan dunia usaha menuju solusi generasi lanjut yang memadukan fungsi beraneka ragam, mengantarkan visibiliti waktu seketika dan bertekad maju dalam lingkungan konektivitas yang sulit." Berbagai kondisi itu telah menciptakan kondisi yang ideal bagi BigFix untuk menumbuhkembangkan usahanya dengan membantu mengatasi berbagai masalah manajemen sistem dan sekuriti IT yang kompleks. Williams menegaskan, "Saat situasi pemenuhan dan manajemen sistem serta sekuriti tengah berkembang makin kompleks, banyak organisasi menemukan bahwa teknologi dan manajemen infrastruktur IT yang konvensional sudah menjadi titik akhir. Misi BixFix adalah mengubah semua untuk menjadi lebih baik dan kami berada di sini untuk membangun kemitraan guna memberikan manfaat BigFix kepada sebanyak mungkin lembaga publik dan perusahaan." Mempercepat Daya Tarik Usaha BigFix yang merupakan salah satu perusahaan teknologi Amerika Serikat dengan pertumbuhan paling cepat dan bermarkas besar di Kawasan Teluk San Fransisco telah membangun reputasinya sebagai innovator di banyak bidang dalam pasar perangkat lunak perusahaan dengan menyederhanakan dan mengotomatisasi manajemen infrastruktur untuk mengurangi biaya-biaya dan memperbaiki pengantaran jasa. BigFix didasarkan atas rekayasa revolusioner yang menyumbang tanggung jawab dan intelejen manajemen langsung kepada perangkat komputasinya sendiri. Rekayasa ini menjadikan BigFix secara radikal lebih cepat, lebih akurat, lebih bisa terukur dan lebih adaptif ketimbang solusi manajemen warisan lama menyangkut infrastruktur IT mulai dari ratusan sampai ribuan titik akhir. George Billman, Wakil Presiden BigFix urusan pengembangan usaha mengkaji ulang daya tarik usaha BigFix di kawasan itu dan menyatakan berbagai pengembangan baru ditujukan untuk mempererat hubungan kemitraan BigFix dengan pelanggan perusahaan di kawasan Asia Tenggara. "Kami sudah aktif di Asia Tenggara sejak kami masuk dalam pasar perusahaan tahun 2004. Selama tiga tahun terakhir, kami sudah membangun kemitraan pelanggan yang sukses dengan sejumlah negara utama di kawasan itu termasuk Indonesia, Malaysia, Singapura dan Thailand. BigFix mengelola hampir 857.000 komputer di Asia, sebagai perbandingan, dua kali komputer yang diinstal di kawasan Timur Tengah-Eropa. Pertumbuhan pelanggan tengah terpacu dan kami telah menandatangani 48 pelanggan baru dalam enam penjualan tiga bulanan yang terakhir." Hubungan Kemitraan Strategis BigFix juga maju secara cepat untuk membangun kemitraan yang kuat dengan mitra yang bermarkas di kawasan dan perusahaan penyedia jasa. Billman mengatakan,"Kami sangat bangga telah menandatangani NCS Singapura guna mengembangkan dan mengantarkan solusi yang berbasis BigFix di seluruh Asia Tenggara dan sekitarnya. Di Malaysia, kami telah menemukan mitra hebat pada TechLab Service dan telah menandatangani kerja sama dengan PT Harrisma di Indonesia. Semua hubungan itu memperkuat usaha kami dalam memberikan solusi manajemen sistem dan sekuriti informasi yang inovatif kepada para pelanggan di kawasan ini dan sekitarnya." "Kunci untuk keuntungan kompetitif dalam usaha solusi penyedia jasa adalah dasar pengantaran jasa yang kuat. Kami bekerja sama dengan mitra yang dapat berkomitmen untuk mencapai kepuasan yang melebihi pengharapan terjadap mutu dan nilai jasa dibandingkan dana yang dikeluarkan," kata Foo Nian Chou, Kepala Solusi dan Manajemen Infrastruktur, NCS. Bernard Chen, Direktur Pelaksana TechLab Services mengatakan, "Baik TechLab maupun BigFix merupakan perusahaan inovatif dan muda dalam usaha menerobos untuk mencapai keberhasilan. BigFix telah membuktikan harganya dengan membantu kami dengan berhasil mengusulkan solusi kepada pelanggan penting di Malaysia dan menyampaikan hasilnya yang sangat baik dalam berbagai penempatan." Nana Osay, Direktur PT Harrisma, mengatakan, "Big Fix merupakan perusahaan yang ideal untuk mengantarkan jasa manajemen sistem dan sekuriti kelas atas di pasar kami. Sistemnya kuat, mudah digunakan dan bekerja sangat baik khususnya dalam lingkungan komunikasi dengan bandwidth terbatas. Kami yakin untuk merekomendasikannya kepada pelanggan kami." Mengenai BigFix Didirikan pada 1997, BiFix@ Inc merupakan perusahaan provider terkemuka solusi manajemen sekuriti dan sistem perusahaan berkinerja tinggi yang merevolusi cara organisasi IT mengelola dan menyelamatkan infrastruktur komputasinya. Didasarkan atas rekayasa revolusioner yang mendistribusikan intelejen manajemen langsung kepada perangkat komputasinya sendiri. BigFix secara radikal lebih cepat, bisa terukur dan lebih akurat serta adaptif ketimbang perangkat lunak manajemen warisan lama. Saat ini, BigFix memberikan visibility waktu seketika dan mengandalkan lebih dari 8 juta perangkat komputasi untuk 900 pelanggan di seluruh dunia. Pelanggan BigFix terdiri atas organisasi bergengsi dan terbesar di setiap dunia industri termasuk jasa keuangan, retail, pendidikan, manufaktur dan lembaga sektor publik. Informasi lebih lanjut dapat dilihat pada www.bigfix.com Kontak wartawan dunia: Rosemary Miller Citigate Cunningham +1-415-618-8720 Kontak email: rmiller@citigatecunningham.com Kontak wartawan Singapura : Ashley Knapp PR Grayling +65-6325-4606 Kontak email: ashley.knapp@sg.grayling.com
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2008