Pangkalpinang (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bersama rombongan mendarat di Bandar Udara (Bandara) Depati Amir, Bangka pukul 15.40 WIB menggunakan pesawat kepresidenan Garuda Indonesia 737-500. Presiden yang mengenakan safari warna hitam didampingi Ibu Ani Yudhoyono disambut dengan tarian sebelum menuju ruang VVIP Bandara Depati Amir. Menteri Agama Maftuh Basyuni , Gubernur Eko Maulana Ali, para pejabat sipil dan militer Provinsi Bangka Belitung menyambut kedatangan Kepala Negara itu . Dalam kunjungan ke Bangka tersebut, Presiden juga didampingi Menteri Kominfo, Muhammad Nuh, Menteri Negara Perumahan Rakyat, Yusuf Ansyari . Setelah istirahat selama 15 menit di ruang VVIP, maka Presiden bersama rombongan dibawa ke rumah dinas Gubernur Eko Maulana Ali. Kedatangan tampak Presiden menarik perhatian masyarakat yang sebagian diantaranya datang untuk melihat dari dekat ke Bandara Depati Amir. Namun, ketatnya penjagaan aparat keamanan mengakibatkan masyarakat tidak bisa menyaksikan wajah Presiden dari dekat. Disepanjang jalan, anak-anak sekolah menunggu rombongan Presiden di kiri dan kanan jalan yang bergerak ke rumah dinas gubernur di Jalan Sudirman Pangkalpinang. Mereka terlihat senang dengan melambaikan tangan ke mobil yang ditumpangi Presiden sambil mengibarkan bendera kecil. Panitia menyediakan empat unit kendaraan pariwisata membawa rombongan Presiden. Presiden berkunjung ke Pangkalpinang menghadiri perayaan Isra` Mi`raj secara nasional yang dilaksanakan di Masjid Raya Tuatunu pada Kamis malam (31/7). Pada Jumat, Presiden berkunjung ke Kabupaten Bangka untuk bertemu masyarakat di Masjid Agung Sungai Liat Bangka. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008