Beijing, (ANTARA News) - China mengecam pertemuan Presiden Amerika Serikat George W. Bush dengan sekelompok tokoh pembangkang China di pengasingan, seraya mengatakan bahwa tindakan itu `mengirimkan pesan keliru yang serius kepada kekuatan anti China.` Di bawah tekanan para anggota parlemen AS dan kelompok-kelompok penasehat agar bersikap lebih tegas terhadap rekor hak-hak asasi manusia (HAM) di China, Bush - yang telah berulangkali mengatakan bahwa dia akan hadir pada pembukaan Olimpiade untuk keolahragaan dan bukan untuk kepentingan politik - telah mengadakan pertemuan-pertemuan terpisah dengan Menteri Luar Negeri China Yang Jiechi dan para aktivis demokrasi China, Selasa. "Dengan mengadakan pertemuan demikian antara pemimpin dan orang-orang ini, memberikan orang-orang yang tidak bertanggungjawab mengupas situasi HAM dan keagamaan di China, dan pihak AS telah ikut campur tangan secara kasar di dalam persoalan dalam negeri China, dan mengirimkan pesan yang sangat salah kepada kekuatan-kekuatan musuh anti China," kata kantor berita Xinhua Kamis, mengutip pernyataan jurubicara Kementerian Luar Negeri China Liu Jianchao. Bush memanfaatkan pertemuannya dengan lima aktivis China itu untuk membahas keprihatinan-keprihatinannya tentang pelaksanaan HAM di China, dan meyakinkan mereka bahwa dia akan menyampaikan pesan kebebasan pada saat dia berkunjung ke Beijing, seperti halnya yang dia biasa lakukan dalam pertemuan-pertemuan dengan para pejabat China. Para aktivis, termasuk Wei Jingsheng, yang dijatuhi hukuman penjara dua kali dengan total waktu selama 20 tahun sebelum dia melarikan diri ke AS pada 1997, dan pembangkang Uighur, Rebiya Kadeer, yang lari ke AS pada 2005 setelah mendekam di penjara selama lima tahun karena tuduhan membocorkan rahasia negara kepada orang-orang asing. "Orang-orang ini sejak lama melakukan gerakan anti China dan melakukan kegiatan-kegiatan sabotase di bawah bendera yang menamakan diri `hak asasi manusia dan kegamaan,` yang telah membahayakan stabilitas sosial dan keamanan nasional China," kata Liu. "Kami menyatakan sangat tidak senang dengan tindakan yang bermusuhan seperti ini," katanya, menyinggung tentang pertemuan itu. Dia menyerukan kepada AS untuk tetap mematuhi norma-norma dasar hubungan internasional dan menghindari rusaknya hubungan China-AS. Bush menolak seruan-seruan dari kelompok-kelompok HAM untuk membooikot pembukaan Olimpiade, dan menandaskan bahwa itu merupakan penghinaan terhadap rakyat China, dan akan semakin keras baginya untuk membahas dengan terus-terang kepada para pemimpin mereka mengenai persoalan HAM. Berkaitan dengan dimulainya Olimpiade pada 8 Agustus, pihak Amnesti Internasional telah mengeluarkan penilaian pedas terhadap rekor HAM China, seraya menyatakan banyak perlindungan-perlindungan dan kebebasan-kebebasan yang diberikan kepada warganya sejak Beijing memenangkan hak untuk menyelenggarakan Olimpiade. Ye Gouzhu, yang dipenjarakan pada tahun 2004 karena mengorganisasikan aksi-aksi protes menentang pengusiran penduduk dengan cara kekerasan, telah dibebaskan 26 Juli lalu. Namun, keluarganya telah diberitahu polisi bahwa hari itu dia ditahan berdasarkan tuduhan menghimpun massa untuk merusak tatanan sosial, kata pernyataan HAM China yang bermarkas di New York. Pengamat HAM Human Rights Watch mengatakan, pengadilan terhadap aktivis HAM berkaitan dengan penggusuran lainnys, akan diadakan 4 Agustus di Beijing, demikian diwartakan Reuters.
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2008