Messi mendapatkan larangan bermain selama tiga bulan dari sepak bola internasional pada Agustus karena menuduh badan federasi sepak bola Amerika Selatan (CONMEBOL) "korupsi" selama kompetisi Copa America berlangsung.
Setelah secara kontroversial mendapatkan kartu merah dalam saat Argentina mendapatkan posisi ketiga dengan mengalahkan Chile pada Juli, Messi menolak untuk kembali ke lapangan untuk menerima medali.
Pemenang lima Ballon d'Or tersebut kemudian menjelaskan bahwa ia tidak mau menerima medali karena "tidak mau menjadi bagian dari korupsi, kurangnya rasa hormat terhadap seluruh Copa."
Messi juga mengecam wasit di kompetisi tersebut menyusul kekalahan semifinal Argentina atas tuan rumah Brasil, sebelum kemudian menuduh wasit dan VAR lebih cenderung membantu skuat asuhan Tite melawan Peru di final, yang dimenangkan Selecao 3-1.
Messi absen dalam pertandingan persahabatan Argentina melawan Chile, Meksiko, Jerman serta Ekuador pada Minggu malam sebelum kembali mengenakan seragam timnas bulan depan.
"Messi tidak ada di sini karena skorsing," ujar Scaloni saat ditanya tentang Messi.
"Sergio Aguero tidak ada di sini karena ia masih mengalami masalah dan belum melatih 100 persen dengan klubnya."
"Tentunya keduanya akan bergabung dengan kami bulan depan."
Argentina bermain imbang 2-2 melawan Jerman pada pada Kamis setelah menyamakan kedudukan usai tertinggal dua gol.
Scaloni sendiri baru-baru ini memuji Paulo Dybala dan Martinez sebagai masa depan tim nasional Argentina.
Sejak tumbang dari Brasil di semifinal Copa Amerika, Argentina tidak terkalahkan setelah mengalahkan Chile dan Meksiko. La Albiceleste dijadwalkan akan menghadapi Paraguay dalam pertandingan persahabatan bulan depan dengan semua mata memperhatikan apakah Messi akan kembali ke timnas.(sumber Goal)
Baca juga: Messi sempat mengira Neymar bakal ke Real Madrid
Baca juga: Messi akui rindukan Ronaldo
Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Aris Budiman
Copyright © ANTARA 2019