Agenda ini diharapkan bisa memberikan wawasan yang inklusif bagi peserta yang hadir agar Muslim bisa menjadi Muslim yang baik di tengah lingkungan yang plural.Jakarta (ANTARA) - Cendekiawan muslim Prof Dr Quraish Shihab akan mengadakan safari dakwah serta ceramah di Perth, Australia, pada 17-24 Oktober 2019 untuk memberikan wawasan Islam moderat, menurut Ketua Nahdlatul Ulama Western Australia (NU WA) Dody Adibrata.
"Semoga kegiatan dakwah ini dapat memberikan wawasan Islam moderat bagi Muslim di Perth agar bisa hidup berdampingan dengan baik antarwarga yang multikultural," ujar Dody dalam siaran pers yang diterima di Jakarta pada Sabtu.
Menurut dia, agenda itu akan mencakup kuliah umum, pengajian dan silahturahim dengan warga Muslim di Perth yang memiliki tujuan besar meningkatkan pengetahuan agama Islam yang moderat serta dapat mengaplikasikannya.
Sebetulnya, kata dia, agenda ini sudah direncanakan sejak awal 2019, tapi baru bisa terlaksana pada pertengahan Oktober.
Selain dakwah, Profesor Quraish akan melaksanakan kuliah umum di kampus University of Western Australia (UWA), pada Sabtu, 19 Oktober 2019. Acara tersebut merupakan hasil kerja sama NU WA dengan AIPSSA (Association of Post Graduate Students and Scholars in Australia) dan Centre for Muslim States and Societies (CMSS UWA).
Baca juga: Jokowi-Quraish bahas Islam moderat
Baca juga: Quraish Shihab: hormati perbedaan dan kembangkan perdamaian
Baca juga: Quraish Shihab: hijrah bukan untuk berperang
Kuliah umum Quraish Shihab akan mengambil tema “Keumatan, Kebangsaan dan Kemanusiaan Universal: Bagaimana Menjadi Muslim yang baik di Dunia Global” yang bertujuan untuk memberikan dampak positif, menurut Ridwan al-Makassary, Presiden AIPSSA 2019, dalam rilis tersebut.
"Agenda ini diharapkan bisa memberikan wawasan yang inklusif bagi peserta yang hadir agar Muslim bisa menjadi Muslim yang baik di tengah lingkungan yang plural," kata Ridwan.
Selain itu, dalam kunjungan tersebut juga akan diadakan pengajian dengan ibu-ibu Muslimah NU yang akan mengambil tema kajian "Peranan Wanita Muslimah dalam Membangun Keluarga dan Masyarakat” selain juga akan mengadakan acara dengan para pemuda Muslim.
Pewarta: Prisca Triferna Violleta
Editor: Masuki M. Astro
Copyright © ANTARA 2019