Paris, Prancis (ANTARA) - Toulouse dan pelatih Alain Casanova berpisah jalan atas kesepakatan bersama setelah awal yang buruk pada musim ini yang membuat klub ini terjerembab ke posisi tiga dari bawah klasemen Ligue 1, umum klub itu seperti dikutip Reuters, Kamis.
"Toulouse Football Club dan Alain Casanova memutuskan Kamis pagi ini, lewat kesepakatan bersama, untuk mengakhiri kontrak dia sebagai pelatih skuat profesional ini," kata TFC dalam sebuah pernyataan.
Baca juga: Nantes merangkak ke peringkat dua saat Dijon bukukan kemenangan kedua
Toulouse menambahkan bahwa Denis Zanko, direktur teknik akademi muda klub tersebut, akan menjadi pelatih sementara.
Toulouse, yang mengemas sembilan poin dari sembilan pertandingan, memetik dua poin dari lima pertandingan terakhirnya.
Casanova (58) sudah melatih tim ini sejak 2018 setelah era pertamanya di Toulouse dari 2008 sampai 2015.
Baca juga: Lyon akhirnya pecat Sylvinho
Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2019