Jakarta (ANTARA) - Gempa bumi dengan magnitudo 3,4 melanda Ambon pada Kamis pukul 04.47 WIB.

Berdasarkan informasi yang diunggah Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui laman www.bmkg.go.id, gempa terjadi pada koordinat 3.68 LS-128.16 BT.

Gempa di Ambon ini terjadi pada kedalaman 10 km dengan pusat gempa berada di laut 3 km utara Ambon.

Gempa bumi tersebut dapat dirasakan pada skala III Modified Mercalli Intensity (MMI) di Ambon, yang artinya getaran dirasakan nyata dalam rumah, terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.

Sebelumnya pada kamis dini hari pukul 02.45 dan 03.00 WIB gempa bumi juga melanda Kecamatan Kairatu, Seram Bagian Barat, Maluku, masing-masing dengan magnitudo 2,6 dan 3,2.

Baca juga: Gempa bumi magnitudo 3,2 landa Kairatu Maluku, Kamis dini hari
 

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2019