Yogyakarta (ANTARA News) - Gubernur Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengku Buwono X menyatakan tidak memperasalahkan jika Partai Golkar DIY akan mencapreskan dirinya dalam Pemilu 2009. "Jika memang Partai Golkar DIY berniat mencapreskan saya, ya tidak menjadi masalah. Namun, perlu diketahui sampai saat ini saya bukan kandidat dan belum pernah mendeklarasikan diri untuk maju Pilpres 2009," katanya di Yogyakarta, Kamis. Diminta komentarnya tentang niat Partai Golkar DIY mencapreskan dirinya, ia kepada wartawan mengatakan niat Partai Golkar DIY itu merupakan aspirasi dari masyarakat, sehingga baginya bukan persoalan. "Siapapun yang akan mencalonkan saya dalam Pilpres 2009 ya silakan saja. Semua itu kan sebagai bentuk aspirasi rakyat," kata Sultan HB X sambil buru-buru masuk ke mobilnya. Sebelumnya, Ketua DPD Partai Golkar DIY, Gandung Pardiman mengatakan Partai Golkar DIY akan memperjuangkan Sri Sultan Hamengku Buwono X menjadi calon presiden (capres) pada pemilihan presiden (pilpres) 2009. "Kami menginginkan Sultan HB X maju pada pilpres 2009 yang tidak menjadi calon wakil presiden (cawapres), tetapi capres," katanya. Menurut dia, upaya menjadikan Sultan HB X sebagai capres pada Pilpres 2009 sedang dikomunikasikan dengan DPP Partai Golkar. "Saat ini masih dalam tahap pembicaraan. Kami sedang membicarakan ini dan diharapkan semua pihak berkenan mendukung Sultan HB X sebagai capres," katanya. (*)

Copyright © ANTARA 2008