Beograd (ANTARA News) - Ratusan nasionalis Serbia yang memprotes penangkapan tersangka penjahat perang Bosnia Radovan Karadzic terlibat bentrokan lagi dengan polisi di pusat kota Beograd pada Rabu larut malam, kata pers.Bentrokan terjadi di luar Kedutaan Besar Turki, dan wartawan juga diserang dan peralatan mereka dirusak. Anggota-anggota senior Partai Radikal yang berhaluan ultranasionalis juga mengambil bagian dalam aksi itu, menurut laporan pers.Kubu Radikal merupakan satu-satunya partai Serbia yang tidak menyambut baik penangkapan Karadzic itu.Karadzic, yang dituntut atas tuduhan genosida dan kejahatan atas kemanusiaan oleh pengadilan kejahatan perang PBB di Den Haag, ditangkap Senin malam di Beograd setelah menjadi buronan selama 12 tahun, demikian dpa.(*)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2008