Madrid, (ANTARA News) - Siapa berjanji kepada publik, bayarannya kontan. Laga bola mencatat setiap prestasi, membuang jauh setiap alasan untuk tidak berprestasi ketika waktu berjalan maju. Simak dengan nurani bening akan apa yang dijanjikan Thierry Henry kepada publik pecinta Barcelona. Siapa berjanji, sontak langit mencatat.Bernas dan tanpa selaksa alasan, Henry langsung menggebrak kesadaran fans Barca. Ia ingin melesakkan sebanyak mungkin gol dalam musim kompetisi 2008-2009 di La Liga.Jangan pernah mencederai janji, ini warta yang dikemukakan oleh Thierry Henry menyusul cedera yang dialami selama Barca diasuh oleh manajer Frank Rijkaard. Pada musim kompetisi lalu, Henry menyarangkan sebanyak 19 gol, padahal ketika bergabung bersama dengan Arsenal, ia mampu mencetak 25 sampai 30 gol.Di bawah arsitek Barca Josep Guardiola yang menggantikan Rijkaard, Henry menerima tugas untuk menambah daya dobrak lini depan. "Saya berharap dapat berbuat baik tahun ini sejauh tidak mengalami cedera," katanya seperti diwartakan AFP."Tahun lalu, saya memerhatikan lini pertahanan. Tahun ini, tujuan utama saya yakni mencetak gol sebanyak mungkin karena itu saya lebih suka menempati lini depan," katanya. Penampilannya bersama timnas Prancis dalam Euro 2008 terbilang tidak terlalu mengecewakan. Pemain berusia 30 tahun itu terus berlatih bersama Barca pada pekan ini.Jangan sekali-kali mencederai janji, kata Thierry Henry. (*)
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2008