Yogyakarta (ANTARA News) - Seniman Butet Kertaredjasa mengatakan kebobrokan di dalam tubuh kejaksaan saat ini sudah kronis, sehingga harus dilakukan perombakan besar-besaran, atau bahkan kalau perlu satu generasi diganti dengan yang baru.
"Ibarat komputer, harus segera diinstal ulang, dan dibelikan software baru yang mutakhir, tangguh dan tidak bisa ditembus virus apa pun," katanya di Yogyakarta, Kamis.
Raja Monolog` dari Yogyakarta ini mengatakan sudah saatnya kejaksaan diisi kalangan generasi muda yang lebih segar, yang sekaligus memberi kesempatan kepada mereka untuk menjaga citra kejaksaan.
"Kejaksaan sebagai lembaga penegak hukum harus segera mengembalikan kepercayaan masyarakat terhadap aparat penegak hukum yang belakangan ini sirna karena ulah oknum-oknumnya," katanya.
Untuk itu, kejaksaan harus berani mengusut terus dugaan penyimpangan lain yang dilakukan oknum kejaksaan.
Menurut dia, kalau perlu segera dilakukan pemeriksaan terhadap kekayaan yang dimiliki para jaksa yang diduga `bermasalah`.
"Namun, kita harus tetap meyakini bahwa di antara sekian banyak yang `busuk` dan tidak benar kelakuannya, masih ada beberapa yang memegang teguh prinsip kebaikan," katanya.(*)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2008