Medan (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono didampingi Ibu Ani Yudhoyono, Kamis pukul 14.00 WIB, dari Pangkalan Udara TNI Angkatan Udara Halim Perdana Kusuma, bertolak menuju Medan, Sumut, untuk kunjungan kerja selama tiga hari.Di Medan Kamis malam, presiden langsung menggelar pertemuan dengan jajaran Pemerintah Provinsi yang dihadiri Gubernur Sumut Syamsul Arifin serta jajaran bupati dan walikota di wilayah Sumut.Pada acara itu, Presiden Yudhoyono dijadwalkan memberi pengarahan. Pada Jumat (18/7) pagi, Yudhoyono beserta rombongan bertolak ke Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara untuk menghadiri puncak acara Pesta Danau Toba 2008. Acara tahunan yang digelar Jumat malam itu menghadirkan tarian kolosal "Haroan Bolon" yang akan dibawakan ratusan penari serta beragam nyanyian bertema Senandung Toba. Juga akan dipajang kain tradisional Ulos terpanjang di Indonesia yang mendapat penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (Muri). Pada Sabtu (19/7) pagi, seperti dalam setiap kunjungannya ke daerah, Presiden Yudhoyono akan menyerahkan bantuan langsung Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri 2008 untuk Provinsi Sumut. Jumlah bantuan bersumber dana pinjaman Bank Dunia untuk Provinsi Sumut itu dialokasikan Rp414,97 miliar. Presiden yang akan didampingi Menteri Pertanian Anton Apriantono pada acara penyerahan bantuan di Kabupaten Simalungun, Sumut, Sabtu pagi juga akan menyerahkan bantuan 1.125 ton benih padi non hibrida senilai Rp5,8 miliar dan 13,5 ton benih padi hibrida senilai Rp700 juta. Pada acara itu, Presiden Yudhoyono juga akan menyerahkan 3.000 paket sembako. Selain penyerahan bantuan langsung, juga akan dilaksanakan penyerahan simbolis pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk Provinsi Sumut dari tiga bank pemerintah. Bank Rakyat Indonesia (BRI) mengalokasikan KUR senilai Rp299,864 miliar untuk 40.126 debitur, Bank Mandiri Rp119,8 miliar untuk 1.412 debitur, sedangkan Bank Negara Indonesia (BNI) menyerahkan Rp104,276 miliar untuk 703 debitur. Presiden beserta rombongan dijadwalkan kembali ke Jakarta pada Sabtu sore.(*)
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008