Jakarta (ANTARA) - Tommy Kurniawan akhirnya resmi dilantik menjadi anggota DPR periode 2019 - 2024 dan langsung disambut dengan pelukan hangat dari keluarga yang menemani di Gedung DPR-MPR RI.
Tommy pun mengaku sangat senang usai dilantik menjadi anggota DPR. Apalagi keluarga besarnya juga ikut mendampingi saat pelantikan.
"Ya Alhamdulillah hari ini senang sekali saya selesai dilantik dan ditemani keluarga, ada anak, ada Mama, Papa, mertua dan kakak-kakak semua," ujar Tommy Kurniawan saat ditemui di Gedung Nusantara IV DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa.
Kader dari PKB itu juga mengatakan bahwa sang anak sampai harus rela izin sekolah untuk dapat menemaninya di momen pelantikan.
"Iya saya udah rayu anak-anak untuk hadir bahkan saya minta izin ke sekolahnya, hari ini kan hari bersejarah untuk saya. Kita kan belum tahu nasib lima tahun ke depan lagi seperti apa, yang jelas saya bilang ke keluarga, ini adalah momen bersejarah untuk saya dan saya minta semuanya hadir," kata dia.
Anggota DPR terpilih periode 2019 - 2024 resmi dilantik oleh Presiden di Gedung DPR-MPR RI, Selasa.
Di antara nama-nama anggota DPR terpilih ada sebagian yang berasal dari kalangan artis.
Mereka adalah Tommy Kurniawan, Krisdayanti, Mulan Jameela, Dessy Ratnasari, Nico Siahaan, Dede Yusuf, Rieke Diah Pitaloka, Nurul Arifin, Eko Patrio, Farhan, Arzeti Bilbina, Primus Yustisio, Rano Karno, dan Rachel Maryam.
Baca juga: Pesan Indro Warkop untuk artis terpilih anggota DPR
Baca juga: Mulan Jameela ingin masuk Komisi X DPR
Baca juga: Mulan Jameela grogi dilantik jadi anggota DPR
Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019