Balikpapan (ANTARA News) - Tim putra DKI Jakarta merebut medali emas tenis beregu PON XVII Kaltim 2008 setelah menaklukkan tuan rumah Kalimantan Timur 2-1 dalam laga final di Stadion Tenis Balikpapan, Jumat malam.Tuan rumah unggul lebih dulu saat petenis tunggal putra Elbert Sie mengalahkan Nesa Artha 7-5 6-2 pada pertandingan di Lapangan Utama.Petenis Jakarta Christopher Rungkat berhasil menyamakan kedudukan dengan menundukkan M Faisal Aidil usai bertarung tiga set 6-4, 6(6)-7, 6-1, di dua lapangan yang berbeda. Set pertama pertandingan itu dilangsungkan di Lapangan Utama tetapi kemudian pindah ke Lapangan 4 karena lampu di Lapangan Utama cukup terang untuk menerangi lapangan. Christopher kembali turun pada pertandingan ganda berpasangan dengan Hendri Susilo Pramono untuk berhadapan dengan pasangan Kaltim Faisal Aidil/Surya Wijaya. Christopher/Hendri memastikan medali emas untuk Jakarta melalui kemenangan dua set langsung 6-4, 6-1. "Luar biasa!" kata Hendri usai pertandingan. Ia menyatakan ada rasa kepuasan tersendiri berhasil mengalahkan Kaltim di kandang mereka sendiri. "Ini emas kedua saya di nomor beregu PON setelah tiga kali ikut tim DKI di PON. Kali ini rasanya berbeda karena mengalahkan tuan rumah," ujar Hendri. Ia menyatakan permainannya dan Christopher sangat bagus malam itu sehingga berhasil menaklukkan pasangan Kaltim dengan mudah. "Pengembalian servis kami bagus sekali malam ini dan dalam pertandingan ganda, `return` yang bagus selalu menjadi kunci kemenangan," ucapnya.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008