Teheran (ANTARA News) - Wakil Tinggi Kebijakan Keamanan dan Luar Negeri (CFSP) Uni Eropa, Javier Solana, 19 Juli akan berkunjung ke Teheran untuk membahas masalah nuklir Iran dengan Sekretaris Dewan Keamanan Nasional Tertinggi Saeed Jalili, kantor berita Fars menyatakan di Teheran, Rabu. Pembicaraan itu akan difokuskan pada jawaban Iran terhadap usulan yang diajukan enam negara, yang terdiri lima anggota tetap Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) dan Jerman, mengenai penyelesaian masalah nuklir Iran, kata kantor berita tersebut. Keenam negara sebelumnya mengajukan usulan bagi penyelesaian masalah nuklir Iran dengan pemberian insentif energi dan ekonomi, jika Teheran bersedia menghentikan kegiatan pengayaan uranium, yang dikhawatirkan negara-negara Barat akan digunakan untuk pembuatan senjata nuklir. Namun, Iran sejauh ini membantah tudingan tersebut dan menegaskan, bahwa program nuklir yang dikembangkannya adalah semata-mata untuk keperluan damai, guna mencukupi kebutuhan energinya yang main meningkat. (*)

Pewarta:
Copyright © ANTARA 2008