Kota Pekanbaru (ANTARA) - Manajemen Asia Farm, objek wisata keluarga di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, mengalami penurunan wisatawan lokal sebesar 30 persen akibat kabut asap yang melanda daerah itu dan semakin tebal dalam dua pekan ini.

"Sejak dua pekan terakhir Asia Farm sepi pengunjung, biasanya wisatawan yang datang mencapai 300-500 perhari, dan itu mempengaruhi secara liniar jumlah pendapatan yang terus menurun," kata Edi Kartono, Manajer Asia Farm, di Pekanbaru, Sabtu.

Menurut Edi, pendapatan yang diperoleh menurun, lebih karena tiga pangsa pasar besar Asia Farm yakni keluarga, anak-anak, dan anak muda tentunya memilih untuk mengurangi kegiatan di luar rumah.

Kalau anak muda mungkin akan memilih untuk berekreasi belanja dan main di mall karena berAC sehingga mereka terhindar dari asap begitu juga pelajar dibawa orang tua mereka ke pusat perbelanjaan modern itu.

"Untuk pelajar, sekolah mereka saja diliburkan karena secara fisik rentan terpapar asap dan orang tua tentunya akan lebih senang berwisata belanja ke mall-mall atau menemani bermain di dalam rumah," katanya.

Berdiam di rumah menjadi pilihan mayoritas masyarakat, namun demikian masih ada beberapa pengunjung yang datang untuk menikmati wahana dan fasilitas yang ditawarkan.

Seluruh wahana tetap di buka meski jumlah pengunjung menurun, pihak operasional mengatakan tetap memberi pelayanan maksimal seperti biasa dan kebersihan areal tetap dijaga.

"Semua wahana tetap kita buka dan bahkan jika mau pengunjung bisa berkeliling arena wisata Asia Farm menaiki kuda yang disediakan beberapa ekor itu, guna menjaga kepuasan wisatawan, disamping terus mengembangkan wahana lainnya," katanya.

Kami juga segera membuka satu unit wahana water park atau taman bermain air dan percepatan pengerjaan fisik wahana ini diupayakan bersamaan dengan pembangunan perluasan lahan parkir untuk menunjang kenyamanan wisatawan. Untuk tiket masuk dikenakan per pengunjung Rp25 ribu dan gratis minuman.

Ia menyebutkan, luas areal wisata Asia Farm mencapai 6 hektar dan mampu menampung 10.000 lebih pengunjung, selain berasal dari Kota Pekanbaru, pengunjung juga berasal dari luar Kota Pekanbaru, hingga luar Provinsi Riau. Asia Farm berlokasi 10 km dari pusat Kota Pekanbaru yang dapat ditempuh dengan kendaraan roda dua dan empat.

"Hanya butuh 20-25 menit dengan kendaraan bermotor untuk sampai ke lokasi atau hanya lima menit berjalan kaki dari halte Simpang Badak, Kelurahan Sail, Kecamatan Tenayan Raya, menggunakan transportasi umum seperti Trans Metro Pekanbaru," katanya.***1***T.F011

 

Pewarta: Frislidia
Editor: Adi Lazuardi
Copyright © ANTARA 2019