Jakarta (ANTARA) - Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengaku sudah mulai mempersiapkan diri untuk menjalani laga semifinal Korea Open 2019 yang diselenggarakan di Incheon Airport Skydome, Incheon, Korea Selatan.
Pasalnya, di laga semifinal tersebut Fajar/Rian akan berhadapan dengan pasangan unggulan ketiga yang berasal China Li Jun Hui/Liu Yu Chen.
"Besok kami akan melawan unggulan ketiga China. Pertandingan itu akan berat, jadi kami harus lebih mempersiapkan fisik dan tenaga. Stamina juga harus dijaga. Kami harus jaga pola makan dan pola tidur," kata Rian dikutip melalui laman badmintonindonesia.org, Jumat.
Baca juga: Kalahkan Minions, Fajar/Rian ke semifinal Korea Open 2019
Fajar/Rian dan Li/Liu sudah pernah bertemu enam kali di lapangan, yakni sejak turnamen All England 2017. Dari enam pertemuan itu, Fajar/Rian baru mencatat dua kemenangan atas unggulan ketiga asal China tersebut.
"Postur tubuh mereka (Li/Liu) itu besar dan tinggi. Tenaga mereka pasti akan luar biasa. Jadi, kami juga harus lebih mempersiapkan tenaga dan stamina. Selain itu, kami juga harus meningkatkan fokus di lapangan," tambah Fajar.
Sebelum melangkah ke semifinal, Fajar/Rian memenangi laga "perang saudara" pada perempat final melawan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan skor 22-20, 21-17.
Baca juga: Lolos ke semifinal Korea Open, Rinov/Pitha tantang unggulan ke-empat
Berkaitan dengan laga tersebut, Fajar menilai kemenangan itu dapat dipetik karena kali ini Fajar/Rian sudah lebih siap menghadapi pasangan yang dijuluki Minions itu.
"Alhamdulillah kami bersyukur bisa menang, setelah kemarin dua kali berturut-turut kalah dari mereka (Singapore Open 2019 dan China Open 2019). Kami hanya belajar dari kekalahan sebelumnya. Dari situ kami lebih percaya diri. Mereka hari ini mainnya tetap bagus, cuma kami lebih siap di lapangan," ungkap Fajar.
Selanjutnya, pertandingan babak semifinal turnamen bulu tangkis Korea Open 2019 yang berhadiah total sebesar 400.000 dolar Amerika Serikat itu akan dilaksanakan pada Sabtu (28/9) besok.
Baca juga: Kalah di perempat final Korea Open, Shesar janji perbaiki penampilan
Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2019