Jakarta (ANTARA) - Sevilla terpeleset lagi dalam tren negatif dan menelan kekalahan kedua beruntun saat menjadi korban kemenangan pertama yang dibukukan Eibar di Liga Spanyol musim ini.
Baca juga: Karim Benzema menangkan Real Madrid atas Sevilla
Menjalani laga pekan keenam Liga Spanyol di Stadion Ipurua, Kamis setempat (Jumat WIB), Sevilla sempat memimpin dua gol lebih dulu namun tak sekadar gagal mempertahankan keunggulannya mereka malah menjadi korban kebangkitan Eibar yang melesakkan tiga gol untuk memastikan kemenangan.
Dua gol Sevilla dicetak oleh Lucas Ocampos dan Oliver Torres, dibalas dengan sempurna oleh Eibar melalui penalti Fabian Orellana, gol Pedro Leon serta tendangan bebas Cote, demikian catatan laman resmi Liga Spanyol.
Hasil itu membuat Eibar sukses memperbaiki posisinya naik ke peringkat ke-17 dengan koleksi lima poin, sedangkan Sevilla (10) harus rela melorot ke urutan ketujuh.
Setelah Munir El Haddadi berhasil diselamatkan oleh kiper Marko Dimitrovic, Sevilla bisa membuka keunggulan pada menit ke-11 melalui Ocampos yang sukses menyelesaikan umpan kiriman Joan Jordan.
Munir kembali memperoleh peluang pada menit ke-26 untuk menggandakan keunggulan Sevilla namun tembakan kaki kanannya ditolak oleh mistar gawang.
Tim tamu akhirnya betul-betul menggandakan keunggulan pada menit ke-33 saat umpan dari Ocampos sukses disambut sontekan jarak dekat Torres untuk menjebol gawang Dimitrovic lagi.
Eibar perlahan mulai bangkit sebelum babak pertama berakhir namun peluang Anaitz Arbilla masih melenceng dari sasaran sehingga mereka dipaksa turun minum dalam keadaan tertinggal 0-2 dari Sevilla.
Baca juga: Real Madrid menang mudah atas Osasuna tanpa Bale, Hazard dan Benzema
Momentum kebangkitan itu rupanya berlanjut pada babak kedua hingga akhirnya pada menit ke-64 wasit menunjuk titik putih usai Orellana dijatuhkan Jules Kounde di dalam area terlarang.
Orelanna menghadapi bola sendiri dan sukses menyarangkannya ke sudut kiri bawah gawang untuk memperkecil ketertinggalan Eibar 1-2.
Gol itu kian menyuntik semangat Eibar yang terus menggempur barisan pertahanan Sevilla hingga Leon sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-77 saat ia menyambar bola muntah hasil tembakan Orellana yang tak disapu sempurna oleh tim tamu.
Lantas pada menit ke-81 Cote mengeksekusi tendangan bebas dengan menghujamkan bola ke sudut kanan bawah gawang tak terantisipasi kiper Tomas Vaclik untuk menuntaskan pembalikan keadaan bagi Eibar. Eibar unggul 3-2 atas Sevilla.
Sevilla sempat berpeluang untuk menyelamatkan satu poin dari Eibar, namun tembakan jarak jauh Ocampos masih melenceng di sisi gawang pada masa injury time memastikan kemenangan bagi tuan rumah.
Orellana pantas menjadi pemain terbaik di laga tersebut sebab ia terlibat langsung dalam tiga gol yang menyokong keberhasilan Eibar mengamankan tiga poin perdananya musim ini.
Baca juga: Atletico kembali ke jalur kemenangan tapi Morata jadi tumbal
Baca juga: Messi cuma main sebabak, Barcelona menang 2-1 atas Villarreal
Baca juga: Betis tundukkan Levante saat kejutan Granada diredam Valladolid
Susunan pemain:
Eibar (4-2-3-1): Marko Dimitrovic; Anaitz Arbilla, Paulo Oliveira, Ivan Ramis (Pablo de Blasis), Cote; Edu Exposito, Pape Diop; Pedro Leon (Sergio Alvarez), Fabian Orellana, Takashi Inui (Gonzalo Escalante); Quique Gonzalez
Pelatih: Jose Luis Mendilibar
Sevilla (4-3-3): Tomas Vaclik; Jesus Navas, Diego Carlos, Daniel Carrico (Jules Kounde), Sergio Escudero; Joan Jordan (Nemanja Gudelj), Fernando Reges, Ever Banega; Lucas Ocampos, Munir El Haddadi, Oliver Torres (Alejandro Pozo)
Pelatih: Julen Lopetegui
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2019