Jakarta (ANTARA) - Penyerang tim nasional Indonesia Alberto ‘Beto’ Goncalves optimistis skuatnya dapat lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 meski sudah kalah dua kali di putaran kedua.

“Saya masih optimistis. Meskipun kami dua kali kalah di kandang, tetapi tidak menutup kemungkinan kami menang saat tandang,” ujar Beto ketika dihubungi Antara dari Jakarta, Rabu.

Menurut penyerang naturalisasi dari Brazil itu, saat ini yang penting adalah mengubah mentalitas bertanding timnas.

Beto ingin rekan-rekannya lebih percaya diri dan yakin bisa mengalahkan lawan-lawannya.

“Harus percaya dengan kualitas kami sendiri. Harus optimistis. Lawan bisa saja memiliki postur lebih tinggi atau apapun, tetapi kami tidak boleh kalah sebelum berlaga,” kata dia.

Timnas Indonesia takluk dari Malaysia (2-3) dan Thailand (0-3) di dua laga pertamanya Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang semuanya digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca juga: Indonesia dipecundangi Malaysia 2-3
Baca juga: Indonesia dipaksa menyerah 0-3 oleh Thailand

Berikutnya, pada Kamis (10/10), Indonesia akan bertandang ke Uni Emirat Arab (UAE) untuk menghadapi tuan rumah.

Saat ini, Indonesia masih berada di posisi terakhir atau kelima Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan nol poin dari dua laga.

Pimpinan klasemen masih digenggam Thailand dengan empat poin dari dua pertandingan, disusul berturut-turut di peringkat kedua sampai keempat Uni Emirat Arab, Malaysia dan Vietnam.

Baca juga: Beto ingin Simon McMenemy bertahan sebagai pelatih timnas Indonesia

Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2019