Jakarta (ANTARA) - Selebritas Nagita Slavina mengaku masih ragu masuk industri tarik suara karena masih memiliki banyak pekerjaan lain dan malu.

"Kerjaan yang lain masih banyak banget. Jadi, aku enggak bisa ngambil prioritas nyanyi dulu atau apa dulu. Kalau malu ya, memang iya sih. Tapi, itu bicara lain ya," ujar perempuan yang akrab disapa Gigi itu dalam peluncuran Billboard Indonesia Top 100 di Jakarta, Rabu.

Gigi menuturkan sejak kecil memang malu untuk bernyanyi di hadapan banyak orang. Meski sudah mulai terbiasa, dia tetap merasa tidak percaya diri jika harus bernyanyi.

"Sekarang agak lebih berangsur, lebih baik. Cuma kalau tampil di depan banyak orang tuh, adrenalinnya sampai pingin pingsan. Maksudnya, belum sampai ke sana (berani), tapi pelan-pelan lah," kata ibu Rafathar Malik Ahmad itu.

Baca juga: Nagita Slavina dan Rinni Wulandari duet di konser Nicky Astria

Gigi juga sering mendapat tawaran untuk menyanyi. Tapi karena tidak percaya diri, dia pun banyak menolak pekerjaan tersebut.

"Bukan nolak rezeki sih, cuma lebih ke ya gitu sih, kalau nyanyi kan butuh referensi panjang. Enggak mungkin juga aku nerima kerjaan setengah-setengah. Jadi mungkin lebih ke prioritas yang lain lah," katanya.

Gigi dan Raffi Ahmad memiliki label musik yang bernama RANS Music. Label itu dibuat berdasarkan hobi keduanya yang senang mendengarkan musik.

"Label itu kan bukan berangkat dari aku yang mau jadi penyanyi. Tapi, kebetulan Raffi pengin ngangkat musik-musik yang kami dulu senang. Jadi, label yang kami bikin itu karena kami pengin bikin suatu karya aja buat teman-teman yang lain," ujar Gigi.

Baca juga: Raffi Ahmad terjun ke bisnis pakaian

Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019