Jakarta (ANTARA News) - Estelle (Estel), aktris pendatang baru di dunia sinematografi elektronik (sinetron), mengakui bahwa dirinya berharap bisa
ngetop (populer) setelah dipercaya membintangi "Dia Bukan Cinderella".
"Pastinya aku senang sekali dapat peran utama. Selama ini aku kan pemeran pembantu, yah mudah-mudahan lewat sinetron ini aku bisa naik daun," katanya saat berbincang dengan sejumlah wartawan usai jumpa pers sinetron terbarunya itu, di Jakarta.
Estelle dalam sinetron tersebut berperan sebagai Nadia, seorang gadis berperingai lincah dan ceria, namun mengidap penyakit lemahnya daya tahan tubuh.
"Nah, kelincahan dan keceriaan itu merupakan tantangan besar, karena aku orangnya sebenarnya biasa saja," katanya.
Nadia adalah putri Dinda (Kinaryosih), hasil hubungan dengan Yoga (Teuku Ryan). Penyakit Nadia belakangan mempertemukan Dinda dan mantan kekasihnya itu di Jakarta.
Yoga sendiri tidak mengetahui bahwa Nadia adalah darah dagingnya.
Kisah Nadia mencari ayah kandung itu merupakan inti cerita "Dia Bukan Cinderella", yang diakui pihak produser sebagai masih berpijak pada kekuatan dongeng "Si Upik Abu". (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008