Bandung (ANTARA News) - Persaingan ketat produsen televisi berlayar LCD yang belakangan ini semakin ketat membuat LG Electronic Indonesia terus berinovasi untuk membuat produk unggulan diantaranya TV LCD yang hemat konsumsi listrik hingga 60 persen. TV LCD yang berteknologi inteligent sensor yang bisa menghemat konsumsi listrik hingga 60 persen itu dibenamkan dalam RV LCD seri LG60 yang diberi julukan "Scarlet", kata Branch Manager LG Electronics Indonesia Bandung, Alex Purwadi kepada pers, di Bandung, Kamis. Dia mengatakan, dengan teknologi inteligent sensor itu, penggunaan konsumsi listrik pada pesawat TV LCD layar lebar 47 inchi bisa menghemat sampai 60 persen, karena bisa meredupkan tingkat kontras gambar sesuai dengan kondisi cahaya dalam ruangan. "Dengan mengedepankan teknologi hemat energi itu, kami menargetkan penjualan sebanyak 3.000 unit setiap bulannya dan pada akhir tahun 2008 akan terjual 21.000 unit TV LCD LG berbagai tipe," katanya. Dikatakannya, TV LCD model LG60 selain mengusung sensor hemat energi listrik, juga memiliki fitur yang menjadi andalan, seperti stylish design, smart technology, soft touch sensor, full HD, contrast rasio 50.000:1 dan memiliki sepasang invisible speaker. Dalam kesempatan itu, dia mengatakan, meski saat ini tengah terjadi krisis energi, namun penjualan televisi di Indonesia sejak Januari 2008 hingga akhir Juni 2008 ini menduduki ranking pertama, kedua penjualan kulkas dan ketiga penjualan AC. "Tahun 2007 kami berhasil menjual televisi sebanyak 40.000 unit dan pada tahun 2008, kami optimis bisa meningkatkan penjualan hingga 400 persen," ujarnya. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008