Jakarta, (ANTARA News) - Sultan Hamengku Buwono X merasa biasa-biasa saja atau tidak "ge-er" dengan beberapa hasil survei yang menempatkan dirinya sebagai tokoh yang dinilai pantas menjadi calon presiden (capres) atau calon wakil presiden. Ketika ditemui di sela-sela diskusi di The Ary Suta Center, Jakarta, Kamis, Sultan kembali menegaskan bahwa hingga hari ini dia belum pernah mendeklarasikan diri sebagai capres atau cawapres. "Saya belum pernah mendeklarasikan diri. Jadi saya bukan kandidat," kata gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta itu. Sebelumnya, beberapa survei, antara lain yang dilakukan Indobarometer, Lembaga Survei Nasional, dan Pusat Studi Demokrasi dan HAM, menunjukkan Sultan mendapat dukungan publik untuk menjadi capres 2009. Ketika ditanya tanggapannya soal hasil survei itu, dengan diplomatis Sultan menyatakan bahwa tingkat popularitas tokoh bukan sesuatu yang stagnan, artinya setiap saat bisa saja berubah. Sultan berterimakasih kepada publik yang telah memberi dukungan padanya. Sultan mengatakan, untuk maju sebagai capres dibutuhkan kendaraan politik yaitu partai. Hingga saat ini belum ada satu partai pun yang melamarnya untuk menjadi capres dan ia juga belum mengajukan lamaran ke partai manapun. "Kalau ketua umum partai mencalonkan diri tentu partainya lebih memilih mencalonkan ketua umumnya," katanya. (*)
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2008