Jakarta, (ANTARA News) - Menteri Dalam Negeri Mardiyanto melantik penjabat Gubernur Kalimantan Timur, Tarmizi A. Karim, di Jakarta, Kamis. "Saya melantik Tarmizi sebagai penjabat gubernur... Satu putaran (pemilu kepala daerah) belum hasilkan gubernur karena itu penjabat perlu ditunjuk," katanya, setelah melantik Tarmizi,. Pengesahan pengangkatan berlangsung di gedung Depdagri, Jakarta. Pengangkatan dan pelantikan penjabat Gubernur Kaltim dilakukan karena masa jabatan Gubernur Kaltim Yurnalis Ngayoh telah berakhir pada 25 Juni 2008. Sementara, pemilu Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim belum menghasilan pasangan calon terpilih. Ia mengatakan masa jabatan Tarmizi bergantung pada jadwal pemilu kepala daerah yang ditetapkan KPU Kaltim. "Penunjukan penjabat ini adalah kebutuhan dan keharusan untuk menjamin kesinambungan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di Kaltim," kata Mendagri saat memberikan sambutan setelah melantik Tarmizi. Mardiyanto mengatakan penjabat gubernur bersifat sementara untuk mengawal penyelenggaraan pemerintahan di Kaltim yang kondusif. Dalam waktu dekat juga akan diselenggarakan Pekan Olahraga Nasional XVII di Kaltim. "Jangan dipertentangkan, karena malah akan kontraproduktif," katanya. (*)
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2008