Beijing, (ANTARA News) - China berencana untuk menaikkan pemotongan pajak ekspor tekstil dalam upaya mendukung industri tekstil dalam negeri, harian the Beijing Morning Post melaporkan Kamis, mengutip sebuah sumber. Potongan pajak ekspor kemungkinan naik menjadi 13 persen dari 11 persen, sementara potongan pajak ekspor pakaian akan naik menjadi 15 persen dari 11 persen, kata laporan tersebut. Keputusan akhir pemotongan pajak tersebut sedang ditunggu, kata laporan tadi, seperti dikutip dari XFN-ASIA. Mulai Juli 2007, pemerintah menurunkan potongan pajak industri untuk membantu muatan surplus perdagangan. Namun, sejak waktu itu, laba perusahaan-perusahaan tekstil China turun karena melemahnya permintaan global dan persaingan yang makin ketat, kata laporan itu.Pada Mei, ekspor pakaian China meningkat 1,1 persen dari periode sama tahun lalu, merupakan kenaikan paling lambat sejauh tahun ini, kata laporan itu. (*)
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2008