Jakarta (ANTARA) - Lazio bisa memainkan peran menarik dalam rangkaian jadwal Liga Italia tengah pekan ini atau pertandingan kelima yang akan berlangsung pada Rabu (25/9) dini hari hingga Jumat (27/9) dini hari WIB.

Tim besutan Simone Inzaghi itu akan bertandang ke Stadion Giuseppe Meazza menantang Inter Milan pada Kamis (26/9) dini hari WIB.

Baca juga: Lazio pukul Parma 2-0 di Olimpico

Baca juga: Inter depak Juve dari puncak klasemen setelah bungkam Milan


Selain bisa menodai awal sempurna Inter yang selalu menyapu bersih kemenangan, Lazio juga bisa membuat posisi tim asuhan Antonio Conte di puncak klasemen.

Jika Lazio bisa mengalahkan Inter, jelas yang mendapat keuntungan terbesar adalah juara bertahan Juventus yang saat ini duduk di posisi kedua dengan selisih hanya dua poin.

Terlebih lagi, pasukan Maurizio Sarri main lebih awal pada Rabu (25/9) dini hari WIB di kandang tim promosi Brescia. Kendati megabintang Cristiano Ronaldo diragukan bisa tampil, Brescia seharusnya bukan jadi lawan yang berat bagi Juventus untuk bisa memenuhi jaminan tiga poin di tangan.

Baca juga: Ronaldo diragukan tampil lawan Brescia

Inter dan Juve jelas tak boleh lengah, sebab Napoli yang ada di peringkat ketiga tengah berada dalam kondisi moral tinggi berkat kemenangan atas juara bertahan Liga Champions Liverpool pekan lalu disusul kemenangan telak melawan Lecce beberapa hari berselang.

Napoli jelas memburu tiga poin penuh saat menjamu Cagliari pada Kamis (26/9) dini hari WIB.

Baca juga: Llorente torehkan dua gol saat Napoli kalahkan Lecce

Pada hari yang sama, catatan tak terkalahkan AS Roma di awal musim mungkin akan mendapat ancaman dari Atalanta yang agaknya belum puas melampiaskan hasil buruk dari laga debut mereka di Liga Champions pekan lalu.

Roma mungkin akan mendapati tim besutan Gian Piero Gasperini yang tengah bernafsu menemukan kembali kepercayaan diri mereka untuk mengarungi musim dengan lebih baik saat bertemu di Stadion Olimpico pada Kamis (26/9) dini hari WIB.

Baca juga: Fiorentina gagal menang lagi, diimbangi Atalanta dalam 10 menit akhir

Fiorentina juga masih memburu kemenangan perdananya musim ini demi meninggalkan dasar klasemen saat menjamu Sampdoria di Artemio Franchi.

Pada hari terakhir jadwal pertandingan Liga Italia pekan kelima, Torino akan menjamu AC Milan. Kedua tim jelas berburu momentum kebangkitan dari laga sebelumnya yang berbuah kekalahan.

Berikut jadwal Liga Italia pekan kelima (dalam WIB, tuan rumah disebut pertama):

Rabu (25/9) dini hari
00.00 Verona vs Udinese
02.00 Brescia vs Juventus

Kamis (26/9) dini hari
00.00 AS Roma vs Atalanta
02.00 Fiorentina vs Sampdoria
02.00 SPAL vs Lecce
02.00 Inter Milan vs Lazio
02.00 Napoli vs Cagliari
02.00 Parma vs Sassuolo
02.00 Genoa vs Bologna

Jumat (27/9) dini hari
02.00 Torino vs AC Milan

Baca juga: Tiga tahun merantau Conte kaget rasisme di Italia makin tinggi

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2019