Baghdad (ANTARA News) - Lima hakim pengadilan banding Irak selamat dalam usaha pembunuhan Senin ketika bom-bom meledak di luar rumah mereka di Baghdad timur, dalam serangan yang tampaknya bertujuan mengintimidasi pengadilan, kata polisi dan seorang pejabat pengadilan.Lima bom di lokasi-lokasi berbeda meledak namun gagal membunuh atau melukai sasaran. Istri Ali al-Alaq, salah seorang hakim itu, cedera. Alaq dan sasaran-sasaran lain, Sulaiman Abdullah, Ghanim Janab, Alaa al-Timimi dan Hassan Fouad, adalah para hakim di salah satu dari dua pengadilan banding di Baghdad, demikian Reuters.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008