Sukabumi, (ANTARA News) - Jajaran Polres Sukabumi ikut membantu proses pencarian pesawat Cassa milik TNI AU yang dinyatakan hilang sejak Kamis (26/6).
"Kami menurunkan sebanyak dua peleton (20 hingga 40 orang) pasukan untuk proses pencarian pesawat Cassa milik TNI AU yang hilang," kata Kapolres Sukabumi, AKBP Guntor Gaffar ketika dihubungi ANTARA, Jumat pagi.
Menurut dia, jajarannya lebih terkonsentrasi melakukan pencarian di wilayah perbatasan Bogor-Sukabumi karena pesawat tersebut diidentifikasi jatuh di kawasan wisata Curug Nangka, di kaki Gunung Salak, Desa Sukajadi, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor, yang berbatasan dengan Kabupaten Sukabumi.
Pihaknya juga menurunkan sejumlah personil dari Polsek Cicurug dan Polsek Cidahu untuk membantu Tim SAR melakukan pencarian pesawat yang hilang.
Sementara itu, Kabid Sarana Wisata Perum Perhutani Bogor, Lius kepada ANTARA menyebutkan, pihaknya juga menurunkan sebanyak 10 orang personilnya untuk membantu tim SAR melakukan pencarian, terlebih setelah ada informasi pesawat tersebut diidentifikasi jatuh di kawasan wisata Curug Nangka, di kaki Gunung Salak, Desa Sukajadi, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor.
"Berdaarkan informasi, terdengar suara ledakan di Curug Nangka, yang berada di kaki Gunung Salak," katanya.
Saat ini, lanjut dia, personilnya dan tim SAR dari Jakarta terus melakukan pencarian pesawat di sekitar Curug Nangka ke arah Barat, yakni Kecamatan Pamijahan Kabupaten Bogor hingga ke kaki Gunung Salak.
Pesawat nahas tersebut adalah jenis Cassa 212 bernomor registrasi A2106. Pesawat milik TNI AU itu terbang untuk menguji alat foto udara.
Pesawat tersebut kehilangan kontak dengan menara kontrol di perkirakan saat berada di sekitar Bogor. (*)
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2008