Pekanbaru (ANTARA) - Nama Teresa Pranyoto, gadis berusia 11 tahun asal Provinsi Riau, akan segera tercatat dalam Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai penulis termuda untuk buku sains dan komputer.
Kabar gembira tersebut disampaikan Nelson Pasaribuan Kepala Sekolah SD Kalam Kudus di Pekanbaru, Riau, Kamis, tempat Teresa bersekolah.
"Kabar itu kami terima melalui fax sekitar sepekan lalu," katanya.
Siswi kelas enam SD yang hari Kamis ini baru saja dinyatakan lulus itu, dinilai layak tercatat dalam rekor MURI karena di usia muda mampu membuat buku sains dan komputer. Buku karangan Teresa berjudul "Membuat Blog Dengan Blogger.com" dicetak sebanyak 500 eksemplar melalui penerbit Unri Press pada tahun 2006, dan direncanakan untuk didistribusikan melalui toko buku Gramedia.
"Sebelumnya Teresa direkomendasikan ke MURI oleh 10 lembaga mulai dari sekolah, dinas pendidikan hingga dari Universitas Riau," ujarnya.
Di dalam buku itu, Teresa menuliskan teknik membuat blog atau semacam diary elektronik yang bisa diakses lewat internet. Selain buku itu unik karena ditulis oleh seorang anak belia, Teresa juga dinilai mampu menyusun kata yang mudah dimengerti dan terstruktur rapi untuk anak seusianya.
Apa yang dia tulis merupakan hasil otodidak sejak ia mulai akrab dengan dunia teknologi informatika sejak kelas empat SD. Ia sendiri sudah lama mengelola blognya sendiri di alamat blognyateresa.blogspot.com dan tereteresa.co.ns.
Teresa mengatakan, motivasinya untuk menulis buku didorong oleh hobinya terhadap teknologi komputer terutama blog.
"Saya juga menulis buku supaya teman-teman saya bisa membuat blog sendiri," kata gadis yang bercita-cita untuk dapat bekerja di perusahaan Microsoft milik milyader Bill Gates itu.
Penyerahan piagam dari MURI akan dilakukan di aula sekolahnya, Sabtu besok (28/6). Direncanakan penyerahan anugerah tersebut akan dilakukan langsung oleh Jaya Suprana, pemilik MURI.(*)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2008