Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Wakil Presiden Jusuf Kalla, Selasa pagi, di Kantor Kepresidenan Jakarta, mengadakan rapat terbatas untuk membahas kesiapan penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional XVII di Kalimantan Timur. Rapat terbatas yang dimulai pukul 10.00 WIB itu antara lain dihadiri Menteri Negara Pemuda dan Olahraga Adhyaksa Dault, Mensesneg Hatta Radjasa, Pelaksana Jabatan Menko Perekonomian Sri Mulyani, Panglima TNI Jenderal Djoko Santoso, Menko Kesra Aburizal Bakrie dan Menko Polhukam Widodo AS. Selain itu hadir pula Ketua KONI Pusat, Rita Subowo dan Pelaksana Tugas Gubernur Kalimantan Timur, Jurnalis Ngayoh dan Sekda Provinsi Kaltim, Saiful Teteng. Pekan Olahraga Nasional XVII akan diselenggarakan di sejumlah kota di Provinsi tersebut. Kegiatan olahraga terbesar di tanah air itu direncanakan dibuka pada 5 Juli 2008 oleh Presiden di Balikpapan. PON akan berlangsung hingga 17 Juli 2008 dan akan ditutup oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla. (*)

Pewarta:
Copyright © ANTARA 2008