Roma (ANTARA News) - Wakil Presiden klub Italia, AC Milan, Adriano Galliani, menyatakan bahwa pemain penyerang Arsenal, Emmanuel Adebayor, hanya satu-satunya yang diusahakan untuk dibeli, meskipun klub tersebut dikaitkan dengan sejumlah nama lainnya. AC Milan telah dikaitkan dengan Samuel Eto`o, yang telah diberitahu bahw ia dapatmeninggalkan Barcelona oleh pelatih baru klub tersebut, Josep Guardiola, dan Galliani mengakui minat mereka pada peman penyerang Chelsea, Didier Drogba. Tetapi, Galliai mengatakan kepada La Gazzetta dello Sport bahwa Adebayor, pemain internasional Togo, tetap menjadi satu-satunya incaran mereka, meskipun the Gunners sudah menolak tawaran pertama. "Kami hanya mempunyai satu tujuan transfer, yakni Adebayor. Tidak akan pendekatan apapun untuk memboyong Drogba atau Eto`o," kata Galliani. "kami hanya berunding dengan Arsenal. Saat ini situasinya adalah sebagai berikut; Baik Adebayor datang maupun tidak, saya merasa pasti dapat bersaing untuk merebut gelar. "Pemain tersebut masih dikontrak dan kini kepindahannya sudah tidak bisa diharapkan. Arsenal telah mengatakan tidak, tetapi itu bukan berarti kami sudah menyerah. Kami sudah berusaha sekuat mungkin untuk membuka kembali perundingan. Saat ini meskipun saya sudah menerima surat dari Arsenal yang mengatakan mereka tidak bersedia untuk berunding." Galliani mengatakan mengenai Eto`o : ... Ia ditawarkan terlalu tinggi oleh Barcelona dan ia mekinta gaji terlalu tinggi. Kami tidak dapat memberi di atas harga tertentu. Kami juga menyukai Drogba, tetapi ia tidak dijual." Wakil presiden AC Milan itu menambahkan bahwa klub tersebut tidak akan melakukan usaha untuk memboyong Adrian Mutu atau Adriano Cassano ke San Siro. "Dia (Mutu) adalah pemain penyerang kedua dan kami sudah memiliki Pato. mengenai Cassano, sugguh tidak benar, krena ia juga pemain penyerang kedua." Pemain depan Romania itu, yang mencetak 17 gol untuk Fiorentina di musim 2007-08, sedang mempertimbangkan tawaran kontrak baru sejak timnya tersingkir dari Euro 2008. Mutu telah selalu menyatakan bahwa ia ingin tetap di Florence dan klub tersebut optimistis bahwa pemain berusia 29 tahun itu akan menjadi pemain andalan klub tersebut sebelum dimulainya pertandingan kualifikasi Liga Champions. (*)
Pewarta:
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008