Kita ingin infrastruktur itu juga berguna bagi masyarakat, terutama untuk logistik sehingga kita memiliki daya saingJakarta (ANTARA) - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyatakan pembangunan infrastruktur telah membuat sarana dan prasarana transportasi di Indonesia menjadi lebih baik, sehingga turut mendorong perkembangan ekonomi.
"Tidak hanya dari sudut pandang ekonomi saja tetapi juga dari kebudayaan sampai peradaban," ujar Menhub Budi Karya Sumadi dalam peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) 2019 bertema "Bakti Nyata Insan Perhubungan untuk Indonesia Unggul, Indonesia Maju" di Jakarta, Sabtu.
Menhub mengatakan sejak zaman Romawi telah terbukti bahwa sarana dan prasarana transportasi dapat memperkuat dan mendorong perkembangan ekonomi. Artinya, transportasi memiliki peran yang besar terhadap kemajuan suatu bangsa.
Di sisi lain, lanjut dia, sarana dan prasarana transportasi yang baik juga dapat menjangkau setiap pelosok Indonesia yang akhirnya dapat merajut tali persaudaraan dan persatuan Indonesia.
"Harapannya, dengan transportasi unggul kita dapat merajut tali persaudaraan dan persatuan serta solidaritas dari seluruh Indonesia," ucap Menhub.
Menurut dia, perbaikan transportasi merupakan suatu amanah yang besar untuk Indonesia unggul. Karena itu, pemerintah terus berupaya untuk meningkatkan nilai investasi agar sarana dan prasarana transportasi memiliki daya saing.
"Kita sudah banyak membangun infrastruktur dan cukup masif. Kita ingin infrastruktur itu juga berguna bagi masyarakat, terutama untuk logistik sehingga kita memiliki daya saing," ujar Menhub.
Menhub mengatakan dengan Sumber Daya Manusia (SDM) yang baik dan unggul, maka Indonesia dapat menjadikan fasilitas sarana dan prasarana transportasi ini berguna bagi logistik.
"Pembangunan infrastruktur membuat efektivitas pelayanan transportasi menjadi lebih baik, karena membuat jarak waktu dan kecepatan tempuh menjadi efisien, ditambah kemudahan bertransaksi, tingkat keselamatan dan keamanan. Mudah-mudahan bakti kami sebagai insan perhubungan dapat membuat Indonesia lebih unggul," katanya.
Dalam kesempatan sama, Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan pembangunan infrastruktur yang masif oleh pemerintah akan membuat biaya logistik menjadi efisien sehingga produk-produk yang dihasilkan menjadi kompetitif dalam menghadapi persaingan global.
"Infrastruktur yang kita bangun sejak lima tahun terakhir itu lebih banyak daripada 20 tahun sebelumnya. Setelah itu tentu saja kita harus bisa membangun sistem logistik. Kita percaya negara yang semakin maju pasti memerlukan logistik yang efisien," kata Darmin.
Baca juga: Pengoperasian LRT Cawang-Cibubur mundur, tidak jadi Oktober 2019
Pewarta: Zubi Mahrofi
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2019