Cara pandang beliau tentang pembangunan maritim sangat komprehensif, yang melihat laut sebagai modalitas pembangunan nasional...

Jakarta (ANTARA) - Presiden ketiga Republik Indonesia, BJ Habibie tidak hanya berjasa besar dalam dunia kedirgantaraan nasional, tetapi juga berandil besar dalam pengembangan bidang kemaritiman nasional.

"Bagi kami sarjana kelautan Indonesia, BJ Habibie adalah seorang tokoh yang mempunyai visi besar dalam pembangunan kelautan yang dicetuskan sudah lama melalui konvensi benua maritim tahun 1995 di kota Makassar," kata Ketua Ikatan Sarjana Kelautan Indonesia, Moh Abdi Suhufan, kepada Antara di Jakarta, Kamis.

Moh Abdi Suhufan memaparkan bahwa Habibie juga turut berjasa dalam mengembangkan PT PAL, BUMN Indonesia yang bergerak di bidang industri galangan kapal.

Secara umum, kata Abdi, Habibie sangat berpengaruh dalam pengembangan iptek berbagai bidang, termasuk kemaritiman, yang hal itu juga merupakan manifestasi gagasan dan pandangan beliau yang holistik tentang pengembangan iptek dan SDM unggul.

"Cara pandang beliau tentang pembangunan maritim sangat komprehensif, yang melihat laut sebagai modalitas pembangunan nasional untuk tidak semata-mata dieksploitasi," ujar Abdi.

Dengan demikian, masih menurut Abdi, peninggalan Habibie untuk pembangunan maritim sangat signifikan.

Baca juga: Habibie wafat - Mensesneg menyatakan Hari Berkabung Nasional

Pewarta: M Razi Rahman
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2019