Semarang (ANTARA News) - Tim Sriwijaya FC Palembang bakal menerapkan dua pola permainan sekaligus, yaitu 4-4-2 dan 4-1-4-1 saat menghadapi tuan rumah PSIS pada pertandingan uji coba di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu (14/6) petang.Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan usai timnya mencoba lapangan di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat pagi, mengatakan, pihaknya akan menerapapkan pola 4-4-2 yang dikombinasikan dengan pola 4-1-4-1.Dua pola permainan tersebut menurut pelatih yang sukses mengantarkan Sriwijaya FC juara Liga Indonesia XIII dan Copa Indonesia 2007 tersebut, diterapkan dengan materi pemain yang berbeda, apalagi timnya ke Semarang dengan kekuatan 21 pemain. "Pola permainan 4-1-4-1 ini seperti yang diperagakan saat Kroasia mengalahkan Jerman (2-1) pada babak penyisihan Piala Eropa. Tetapi kita berbeda dengan tim Kroasia," kata mantan pelatih Persija Jakarta Pusat tersebut. Ia menambahkan, pada pertandingan uji coba ini, timnya tidak mementingkan hasil pertandingan. "Saat ini bukan skor pertandingan yang penting, tetapi bagaimana tim ini membuat organisasi seperti yang diberikan saat latihan," katanya. Ia mengatakan, pihaknya akan memberi kesempatan kepada pemain untuk turun pada pertandingan lawan tim asuhan pelatih Edy Paryono secara bergantian. Meskipun pertandingan lawan PSIS sifatnya hanya uji coba, kata dia, pihaknya tetap akan tampil maksimal karena melalui ajang seperti pemain bisa menimba pengalaman untuk terjun pada musim kompetisi yang sesungguhnya. PSIS, menurut dia, tetap merupakan tim yang kuat meskipun materi pemain yang ada sekarang ini berbeda dengan musim kompetisi kemarin, mengingat mereka didukung manajerial yang kuat. "Jadi kami ke sini tidak mencari kemenangan tetapi untuk melihat hasil latihan terutama dalam hal kerja sama tim," katanya. Pertandingan uji coba lawan PSIS mendatang merupakan partai uji coba kelima bagi Isnan Ali dan kawan-kawan karena sebelumnya mereka juga melakukan pertandingan uji coba lawan Persib Bandung (0-1), lawan Persikab Kabupaten Bandung (1-1), Sanprima Bandung (2-1), dan lawan Pelita Jaya Purwakarta di Stadion Lebak Bulus Jakarta (2-2). Usai beruji coba dengan PSIS, Sriwijaya FC langsung pulang ke Palembang dan bersiap memainkan kembali partai uji coba melawan Persija Jakarta Pusat di Stadion Jakabaring Palembang (21/6) dan lawan PSMS Medan (24/6). Ketika ditanya hasil yang dicapai pada pertandingan uji coba selama ini, dia mengatakan, terutama pada pertandinga uji coba keempat (saat melawan Pelita Jaya Purwakarta) ada peningkatan permainan dan saat itu timnya juga menerapkan pola baru, 4-1-4-1.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008