Jakarta (ANTARA News) - Produsen personal computer (PC), PT Acer Indonesia, meluncurkan produk baru "Acer Aspire Predator" yang khusus digunakan untuk para gammer (pemain game komputer). "Produk baru yang diluncurkan itu untuk tahap pertama akan dikeluarkan sebanyak 20 unit," kata Direktur Pemasaran Acer Indonesia, Daniel Rustandi, kepada pers usai peluncuran produk baru di Jakarta, Jumat. Menurut dia, pasar gammer relatif kecil. "Kami mengeluarkan produk baru tersebut untuk memicu para gammer lebih aktif yang didukung oleh inovasi dan teknologi yang terbaru. "Acer merangkul segmen khusus agar para pengguna bisa meningkatkan sendiri alat canggih itu dengan menggunakan suku cadang terkini," ucapnya. Ia mengatakan, hanya ada dua kata yang tepat untuk menggambarkan Acer Aspire Predator yakni " Kecepatan" dan" Prestasi". Para konsumen ini adalah orang-orang yang sangat memahami komputer mereka tersebut, katanya. "Konfigurasinya berbeda dan merupakan teknologi mutakhir terlengkap yang dapat memastikan penampilan menakjubkan di setiap tingkatan," tambahnya. "Intel bangga telah menjadi bagian dari peluncuran Acer Aspure Predator. Dengan Predator, maka Acer memasarkan PC yang ideal untuk game, digital designers, dan orang-orang yang sangat antusias yang membutuhkan jenis-jenis komputer dengan kinerja paling tinggi," kata Country Manager Intel Indonesia Corporation, Budi Wahyudi, yang mendampingi Daniel. Budi Wahyudi menjelaskan, konfigurasi optimal di seri Predator ini akan cepat menarik perhatian karena didesain khusus untuk menawarkan teknologi terkini. Desain Predator yang menarik dan agresif dapat menarik minat para pecinta games karena mereka dapat merasa yakin tentang teknologi dan semua fitur yang digunakan adalah asli dan pasti telah teruji. Ketika menjelaskan mengapa Acer mulai mengarah pada segmen-segmen khusus, Daniel mengatakan, Acer ingin menjawab permintaan dari berbagai kelompok pengguna, mulai dari kelompok pemula hingga kaum profesional. "Jenis komitmen ini menghilangkan hambatan-hambatan, antara lain manusia dengan teknologi, dan dalam hal bisnis maka dapat menciptakan perangkat keras dengan tingkat keamanan dan hubungan terbaik," kata Daniel. (*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2008