Jakarta (ANTARA) - Selebritas chef Nicky Tirta mengatakan rajin mencoba berbagai resep baru yang bisa menginspirasi orang lain.
"Tiap hari aku tuh masak, mengolah resep yang unik dan baru, tiap hari pasti masak, praktik. Kalau belum sempurna aku terusin, satu resep bisa delapan sampai 10 kali dipraktekin sampai enak baru aku share supaya bisa jadi inspirasi bagi yang lihat," ujar Nicky dalam acara "Indofood : Cooking Gathering MasakApaYa" di Jakarta, Selasa.
Baca juga: Resep nasi Briyani kambing a la Nicky Tirta
Baca juga: Menu Ramadhan - Almond Crusted Chicken Schnitzel ala Nicky Tirta
Pria yang terkenal lewat perannya di sinetron "Senandung Masa Puber" (2003) tersebut, mengaku menghabiskan banyak waktu untuk mencoba berbagai resep, sampai-sampai dia tidak memiliki waktu untuk dirinya sendiri.
"Tiap hari tidur cuma empat jam, tapi setiap hari diisi dengan hal yang berguna dan bermanfaat seperti membuat resep dan menciptakan resep baru. Siapa tahu bisa jadi inspirasi untuk jadi peluang usaha untuk orang lain," kata dia menjelaskan.
Setelah memasak, Nicky biasa memberikan masakan hasil kreasinya pada orang-orang sekitar untuk mencicipi.
"Yang paling kenyang satpam kompleks, kulkasnya sampai penuh, orang rumah udah makan kue-kue itu kayak 'Ada masakan lain enggak', karena di kulkas itu yang tiga pintu, isinya makanan semua. Dan itu hasil eksperimen. Jadi memang orang rumah itu selalu kenyang, bahkan ada yang sebulan-dua bulan kerja udah naik beratnya," kata pemain sinetron "Bidadari" (2000) itu.
Baca juga: Strategi Nicky Tirta membuat anak anteng di dapur
Baca juga: Belanjaan favorit Nicky Tirta di e-commerce
Baca juga: Resep kreasi mie instan ala Nicky Tirta (video)
Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019