Bangkok (ANTARA News/afp/dpa) - "Chak De India", sebuah film tentang seorang pemain hoki yang kembali ke lapangan untuk melatih sebuah tim wanita, meraih penghargaan film terbaik pada perhelatan Oscar versi Bollywood, Minggu larut malam. Sutradara film itu, Shimit Amin, dan bintangnya, Shah Rukh Khan, juga meraih penghargaan, masing-masing untuk kategori sutradara terbaik dan aktor terbaik. "Chak De India" juga menyabet penghargaan skenario terbaik. Film ini bercerita seputar seorang kapten tim hoki yang meningggalkan pertandingan menyusul kegagalannya mencetak gol di sebuah turnamen, sehingga Pakistan memenangi Piala Dunia. Ia menghilang selama tujuh tahun, dan kembali melatih sebuah tim wanita. Hasil tangan dinginnya mengantarkan tim asuhannya menjuarai Piala Dunia. Acara pemberian penghargaan Oscar versi Bollywood atau International Indian Film Academy (IIFA) berlangsung di Bangkok, sebagai upaya India yang berlanjut untuk membawa film India ke pentas dunia. Acara tiga hari tersebut mulai digelar Jumat. Oscar versi India ini dihadiri sederetan bintang Bollywood dan nama-nama besar di dunia mode. Menurut ikon film India dan Duta IIFA, Amitabh Bachchan, ide menyelenggarakan perhelatan perfilman India di mancanegara adalah untuk mempromosikan film India di luar negeri. Industri film India bernilai 2,2 miliar dolar tahun lalu, namun nilai tersebut masih belum seberapa dibandingkan dengan perolehan industri film Hollywood pada tahun yang sama. Bollywood mengharapkan pemasukan box office-nya akan berlipat dua pada 2012, dengan hasil penjualan tiket di luar negeri akan memainkan peran penting. (*)
Copyright © ANTARA 2008