London (ANTARA News) - Mantan manajer tim nasional Inggris, Steve McClaren, mengungkapkan ketertarikannya menggantikan Mark Hughes sebagai bos Blackburn Rovers.
Pelatih berusia 47 tahun itu menganggur sejak ia dipecat Inggris pada November 2007, setelah gagal lolos ke putaran final Piala Eropa (Euro) 2008.
"Jelas itu (Blackburn) menarik saya," kata McClaren kepada BBC Radio 5 Live.
"Sayangnya apa yang terjadi dengan timnas Inggris adalah kegagalan besar, tetapi saya ingin kembali ke manajemen," ujarnya.
Mantan manajer Middlesbrough itu juga mengatakan ia belum melakukan kontak dengan Blackburn.
Ketua Rovers John Williams telah menegaskan bahwa pihaknya tidak akan terburu-buru dalam melakukan pemilihan manajer baru.
"Tidak ada tenggat waktu. Kami tidak bisa terburu-buru. Ini adalah keputusan penting dan krusial. Tapi saya akan berusaha memutuskannya secepat mungkin," jelasnya.
Mantan bos Newcastle dan Bolton Sam Allardyce serta bos Zenit St Petersburg Dick Advocaat juga telah dikaitkan dengan pekerjaan itu. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008