Medan (ANTARA) - Sebanyak lima orang haji asal Kota Medan dan Kota Binjai yang tergabung pada Kelompok Terbang 13 Debarkasi Medan, Provinsi Sumatera Utara, mutasi ke kloter yang lain.
Kepala Bidang Penerimaan dan Pemberangkatan Haji (PPIH) Embarkasi Medan, H Farhan Indra, dikonfirmasi Kamis malam (5/9) membenarkan adanya mutasi dari kelompok terbang (Kloter) 13 Debarkasi Medan.
Pemindahan haji tersebut, menurut dia, bisa saja dikarenakan mengalami sakit, lanjut usia, dan faktor lainnya.
Baca juga: Jamaah haji meninggal mendapat asuransi, sebut PPIH Medan
"Hal itu seluruh merupakan kewenangan Panitia PPIH Debarkasi Medan," ujar Farhan.
Data yang diperoleh dari PPIH Debarkasi Medan, kelima haji Kloter 13 Debarkasi Medan yang mutasi atas nama Hj Bainah Baginda Harahap binti Baginda Pinayungan (92) asal Kota Medan telah kembali melalui Kloter 4 Debarkasi Medan.
Selanjutnya, Haji Pangihutan Mohammad Amin bin Mohammad Amin Nasution (64) asal Medan telah kembali melalui Kloter 4 Debarkasi Medan, Hj Sry Lasmi Harjo Siswoyo binti Harjo Siswoyo (55) asal Medan telah kembali melalui Kloter 8 Debarkasi Medan.
Kemudian, Haji Sugianto Gino Abdullah bin Gino Abdullah (57) asal Kota Binjai telah kembali melalui 12 Debarkasi Medan, Hj Parinem Yasarjak Abdullah binti Yasarjak (56) asal Kota Binjai telah kembali melalui Kloter 12 Debarkasi Medana.
Baca juga: Masih dirawat di Mekkah, seorang jamaah haji Medan tertunda pulang
Sementara itu, sebanyak 384 orang haji yang tergabung pada kloter 13 Debarkasi Medan tiba di Asrama Haji Medan, Kamis malam sekitar pukul 22.00 WIB.
Dari jumlah 391 orang haji Kloter 13 Debarkasi Medan itu terdiri atas 146 pria dan 238 wanita. Dari jumlah jamaah haji tersebut, yakni 220 orang dari Kota Medan, 66 orang dari Kota Sibolga, 84 orang dari Kabupaten Tapanuli Tengah, 1 orang dari Kota Binjai, 3 orang dari Kabupaten Deli Serdang, 1 orang dari Kabupaten Tapanuli Selatan, dan 1 orang dari Kabupaten Labuhan Batu.
Pimpinan Kloter 13 Debarkasi Medan atas Ali Wardana Aliaman Pulungan Bin Ali Aman Pulungan.
Jumlah jamaah haji Sumut yang berangkat ke Tanah Suci pada musim haji 2019 tercatat sebanyak 8.641 orang dengan 22 kloter Embarkasi 1 Medan.
Namun yang berangkat ke Mekkah 8.525 jamaah haji (98,60 persen).Tidak jadi berangkat 116 jamaah (1,34 persen) karena sakit, meninggal dunia sebelum masuk Asrama Haji Medan dan ditunda keberangkatan ke Mekkah.
Baca juga: Enam jamaah haji mutasi kloter 8 Debarkasi Medan
Pewarta: Munawar Mandailing
Editor: Muhammad Yusuf
Copyright © ANTARA 2019