sekitar 20 petugas dikerahkan untuk pembersihan dan kita turunkan tiga mobil tangki air
Purwakarta (ANTARA) - Tempat kejadian perkara (TKP) kecelakaan maut di Jalan Tol Cipularang diselimuti tanah akibat dua truk pengangkut tanah terlibat insiden di kilometer 91 tol tersebut, Senin.
Dua truk tersebut mengalami kerusakan dan tersungkur ke tepian jalan tol. Hingga kini petugas jasa marga serta polisi tengah melakukan evakuasi terhadap dua truk tersebut.
"Tanah (yang menyelimuti jalan) ini dari dua truk," kata General Manajer PT Jasa Marga, AJ Dwi Winarsa di lokasi kejadian.
Baca juga: Delapan orang meninggal dalam kecelakaan beruntun di tol Cipularang
Untuk membantu membersihkan jalan, pihaknya mengerahkan sedikitnya dua alat berat ekskavator serta enam mobil derek yang juga membantu evakuasi kendaraan lain.
"Sekitar 20 petugas dikerahkan untuk pembersihan dan kita turunkan tiga mobil tangki air," katanya.
Pembersihan tersebut, kata dia, dilakukan setelah seluruh korban jiwa maupun korban luka telah dievakuasi.
Dengan proses pembersihan tersebut, pihak kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas contra flow ke arah Jakarta di sekitar lokasi kejadian.
Dengan demikian, kendaraan yang mengarah ke Jakarta mengalami antrean panjang hingga kurang lebih 7 kilometer.
Baca juga: Kapolda Jabar: 21 kendaraan terlibat kecelakaan maut Cipularang
Pewarta: Bagus Ahmad Rizaldi
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2019