Jakarta (ANTARA News) - Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia menawarkan beasiswa pemerintah Jepang "Monbukagakusho" kepada siswa-siswi Indonesia lulusan sekolah lanjutan tingkat atas (SLTA) Indonesia untuk melanjutkan pendidikannya di Jepang. Siaran Pers Kedutaan Besar Jepang di Jakarta, Jumat, menyebutkan beasiswa yang ditawarkan itu adalah program ke Universitas (S-1), College of Technology (D-3) atau Professional Training College (D-2) mulai April 2009. Syarat-syarat pelamar beasiswa adalah siswa/siswi yang lahir antara tanggal 2 April 1987 hingga 1 April 1992 dengan nilai rata-rata ijazah dan rapor kelas 3 semester/catur wulan terakhir minimal 8,4 untuk program S-1, 8,0 untuk program D-3 dan 8,0 untuk program D-2. Pelamar hanya bisa mendaftar satu program dari S-1, D-3 atau D-2. Syarat lainnya adalah pelamar harus lulus dari SLTA dan jika pada saat penutupan 25 Juni 2008 nilai ijazah asli belum dikeluarkan maka nilai ijazah sementara dari kepala sekolah bisa diterima. Formulir pendaftaran disebutkan dapat diperoleh secara gratis di Kedutaan Besar Jepang di Jakarta, Konsulat Jenderal Jepang di Surabaya, Medan dan Makassar mulai 30 Mei. Mereka yang tinggal di luar Jabodetabek, Surabaya, Medan dan Makassar dapat melamar melalui surat yang ditujukan kepada Kedutaan Besar Jepang, Konjen di Surabaya, Medan dan Makassar. Surat itu harus dibubuhi tanggal lahir, alamat, nomor telepon, program pilihan, tiga bidang studi yang ingin dipelajari, dan dilampiri fotokopi rapor, ijazah serta nilai ijazah. Formulir harus dikembalikan ke Kedutaan Besar Jepang atau Konjen Jepang sampai 25 Juni 2008.(*)
Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2008