Jakarta (ANTARA News) - Sesmeneg PPN/Sestama Bappenas, Syahrial Loetan, mengemukakan pengesahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) berdasarkan APBN Perubahan 2008 pada Juli-Agustus mendatang diperkirakan akan semakin mempercepat, karena sudah adanya kejelasan alokasi anggaran. "Saat adanya pemotongan anggaran 10 persen kemarin kan banyak kementerian lembaga (KL) terpaksa menunda realisasi belanja," katanya di Jakarta, Rabu. Meski mencatat raihan sekitar 26 persen realisasi belanja hingga pertengahan Mei, Syahrial mengakui angka itu masih sangat rendah, sehingga pemerintah masih harus bekerja keras untuk mempercepatnya. "Namun, setelah DIPA itu selesai, saya kira itu bisa digenjot lagi," kata dia. Dia optimis, penyerapan belanja hingga akhir tahun nanti akan lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya, mengingat telah banyaknya perbaikan pada sistem penganggaran pemerintah. Data Departemen Keuangan (Depkeu) menyebutkan, realisasi penyerapan anggaran belanja negara hingga pertengahan Mei 2008 masih rendah, baru sekitar Rp227,32 triliun atau 26,61 persen dari total pagu APBN 2008 sebesar Rp854,29 triliun. (*)

Copyright © ANTARA 2008