Tokyo (ANTARA) - Bursa saham Tokyo ditutup cenderung datar pada perdagangan Kamis, karena investor menahan diri untuk membuat langkah berani di tengah kurangnya isyarat baru meskipun kekhawatiran perdagangan terus menambah tekanan.
Indeks acuan Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo (TSE) sedikit melemah 0,09 persen atau 18,49 poin, dari tingkat penutupan Rabu (28/8/2019), menjadi mengakhiri perdagangan di 20.460,93 poin.
Sementara itu, Indeks Topix yang lebih luas dari semua saham papan utama di pasar Tokyo kehilangan 0,18 poin atau 0,01 persen, menjadi berakhir pada 1.490,17 poin.
Saham-saham yang berkaitan dengan jasa-jasa dan produk karet memimpin penurunan signifikan, sementara yang berhubungan dengan pertanian dan perikanan, serta produk minyak dan batu bara paling banyak meraih keuntungan pada penutupan perdagangan.
Baca juga: Bursa saham Australia menguat, Indeks ASX 200 ditutup naik 0,10 persen
Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2019